PAKKAR.ORG-INDRAMAYU JAWA BARAT:RSUD Pantura M.A. Sentot Patrol siap berikan layanan terbaik untuk para pemudik dan masyarakat umum lainnya.Kesiapan rumah sakit tersebut terungkap ketika berlangsung kunjungan kerja Bupati Indramayu Nina Agustina di RSUD Pantura M.A. Sentot Patrol, Jum’at (5/4/2024).
Kedatangan orang nomor satu itu langsung menuju ruangan IGD yang berada diujung sebelah barat dari rumah sakit tersebut dan disambut jajaran manajemen serta para medis yang bertugas.
Bupati Indramayu Nina Agustina mengatakan, IGD menjadi ruangan yang sangat penting pada pelaksanaan arus mudik dan balik saat ini. Potensi kecelakaan lalu lintas harus diantisipasi di tengah lonjakan pengguna jalan baik roda 2, roda 4, maupun angkutan umum.
Untuk itu, IGD RSUD Pantura M.A. Sentot Patrol harus memberikan layanan terbaik untuk para pemudik maupun masyarakat secara umum yang membutuhkan layanan IGD.
“Sebagai rumah sakit yang berada di jalur Pantura, RSUD Pantura M.A. Sentot Patrol ini harus siap dalam memberikan layanan terbaiknya,” tegas Nina dihadapan jajaran manajemen dan para medis lainnya.
Sementara Direktur RSUD Pantura M.A. Sentot Patrol, Ndaru Takariyanto menjelaskan, menghadapi arus mudik dan balik ini pihaknya melakukan penambahan jumlah personil piket di IGD baik di dalam maupun luar gedung.
Untuk di dalam gedung pihaknya siap memberikan layanan terbaik kepada siapa pun yang datang termasuk para pemudik. Sementara untuk layanan di luar gedung, pihaknya juga memberikan layanan apabila ada pemudik yang butuh beristirahat dan membutuhkan pertolongan medis.
“Menghadapi arus mudik dan balik ini kami siap berikan layanan terbaik kepada pemudik maupun masyarakat umum lainnya. Keberadaan kami di jalur Pantura potensi pasien kecelakaan lalu lintas sangat tinggi kami siap melayaninya,” tegas Ndaru Takariyanto.
Ndaru menambahkan, sesuai arahan Bupati Indramayu Nina Agustina terkait dengan ditemukannya beberapa pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) di beberapa desa, RSUD Pantura M.A. Sentot Patrol bekerja sama dengan seluruh Puskesmas se-Kecamatan Patrol dan sekitarnya akan melakukan tindakan kegiatan fooging (pengasapan) sebagai upaya untuk membasmi nyamuk.
“Kita sangat respons terhadap ditemukannya DBD, bersama Puskesmas sekitar Patrol kita segera lakukan fooging untuk membasmi nyamuk dan mencegah lonjakan DBD. Terima kasih Bupati Indramayu Nina Agustina yang sangat respons terhadap kondisi kesehatan warganya,” kata Ndaru. Source Diskominfo-deni-(pakkar.org//ras/@bob)