PAKKAR.ORG-INDRAMAYU JAWA BARAT:Bupati Indramayu Nina Agustina didampingi Forkopimda meninjau langsung posko Pos Pelayanan Mudik Lebaran Tahun 2023 di Rest Area Tol Cikopo Palimanan (Cipali) Kilometer (KM) 130 A Kabupaten Indramayu, Rabu malam (19/4/2023).
Di Rest Area KM 130 A ini Pemerintah Kabupaten Indramayu telah menyediakan berbagai layanan kepada pemudik mulai ada Pos Kesehatan, Tenda Laktasi dan Tempat Bermain Anak serta Tenda Relaksasi dari Polres Indramayu.
Kunjungan Pos Pelayanan Mudik Lebaran ini Bupati Indramayu Nina Agustina turut didampingi AKBP DR M Fahri Siregar, Dandim 0616 Indramayu Letkol Arm Andang Radianto para kepala perangkat daerah dan unsur Pramuka Indramayu ikut memberikan pengamanan dan pelayanan di Rest Area tersebut.
Bupati Indramayu Nina Agustina berharap momen penting agenda mudik lebaran Idul Fitri 1444 H dapat berjalan aman, nyaman dan selamat semuanya baik itu dari para pemudik sendiri atau dari petugas yang tengah melaksanakan tugasnya.
“Alhamdulillah terimakasih banyak untuk semua teman-teman media semuanya kita di Tol Cipali KM 130, yang terpenting mudik saat ini semuanya dalam keadaan sehat dan tidak ada kendala apapun,” katanya.
Bupati Nina Agustina berpesan kepada pemudik yang kini tengah dalam perjalanan untuk tetap menjaga kesehatan dan tidak memaksakan diri ketika dalam kondisi mengantuk. Tegasnya manfaatkan rest area yang telah disediakan Pemkab Indramayu untuk memulihkan stamina yang berkurang dalam perjalanan menuju kampung halaman.
“Hati-hati di jalan yang penting saat perjalanan kalau mengantuk cepat-cepat ke tempat peristirahatan,” tegasnya.Pada kesempatan ini juga, Bupati Indramayu Nina Agustina didampingi Forkopimda memberikan roti kepada Petugas Pos Pelayanan Mudik Polres Indramayu dan untuk kemudian bisa disalurkan kepada para pemudik yang berisitirahat.Source Diskominfo-wns (pakkar.org//ras/cp-mh))