PAKKAR.ORG-INDRAMAYU JAWA BARAT:Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Indramayu kembali menyalurkan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) sebagai bentuk program orang tua asuh anak stunting (Red: Gagal tumbuh kembang anak akibat kekurangan gizi), di Kecamatan Tukdana Kabupaten Indramayu, Jum’at (17/03/2023).
Penyaluran bantuan PMT ini diberikan Kepala Subbagian Umum dan Kepegawaian (Kasubbag Umpeg) Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Indramayu, Nining Muspida Handayani dan diterima oleh Camat Tukdana, Asep Afandy yang diwakili oleh kepala Seksi Pelayanan Masyarakat (Kasi Yanmas) Kecamatan Tukdana, Carpan.
Selain itu, hadir pula perwakilan Unit Pelaksana Teknis Daerah Keluarga Berencana (UPTD KB) Kecamatan Tukdana, Hj. Wasni serta para penerima bantuan program orang tua asuh anak stunting.Kasi Yanmas Kecamatan Tukdana, Carpan, mengharapkan agar bantuan berupa telur dan susu dapat di konsumsi oleh anak-anak, sehingga penyerahan program orang tua asuh stunting tersebut sebagai upaya meningkatkan tambahan gizi pada anak yang terindikasi stunting.
“Saya harap, bantuan yang berupa telur dan susu ini, dapat di konsumsi dengan baik, agar gizi anak-anaknya dapat ditingkatkan lagi,” harapnya.Sementara itu Kasubbag Umpeg Diskominfo Indramayu Nining Muspida menjelaskan, dalam pelaksanaan PMT tersebut, Diskominfo Indramayu menyerahkan bantuan dalam kurun waktu 2 kali dalam 1 bulan.
“Ibu-ibu sekalian, saya jelaskan kembali, pemberian makanan tambahan ini, kami berikan dalam waktu 15 hari sekali yang isinya berupa telur dan susu,” jelasnya.Program bantuan orang tua asuh stunting merupakan program yang diinisiasi oleh Bupati Indramayu Nina Agustina dalam mendukung program nasional sebagi upaya menurunkan angka stunting di Indonesia untuk menuju Indramayu Zero Stunting.
Selanjutnya, menurut salah satu orang tua anak Baduta (Bawah Dua Tahun) mengatakan, semenjak pelaksanaan PMT tersebut berat badan anaknya mengalami peningkatan sehingga selalu sehat.“Alhamdulillah sekarang berat badan anak saya meningkat bu, berkat adanya program ini, anak saya sehat. Terima kasih Ibu Bupati,” ujarnya.Source Diskominfo-isn ## (pakkar.org//ras/muh/ak)